Kunjungan Study Tiru SMK Muhammadiyah Gunung Agung

SMK Muhammadiyah Gunung Agung Tulang Bawang melakukan Study Tiru ke SMK Muhammadiyah 1 Metro (16/8/2022).

SMK Muhammadiyah 1 Metro menjadi salah satu tujuan kunjungan Study Tiru SMK Muhammadiyah Gunung Agung Tulang Bawang. Dalam kunjungannya Kepala SMK Muhammadiyah Gunung Agung Edi Suratno membawa Tim KWU untuk belajar tentang Kewirausahaan di SMK Muhammadiyah 1 Metro.

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Metro Rohaniya menyambut baik kedatangan Tim KWU SMK Muhammadiyah Gunung Agung di Aula Gedung C Lantai 2 yang dilanjutkan dengan mengenal Profil SMK Muhammadiyah 1 Metro. Dalam sambutannya Kepala SMK Muhammadiyah Gunung Agung merasa kagum dengan bangunan dan fasulitas yang ada di SMK Muhammadiyah 1 Metro.

Dalam kunjungannya ini Tim KWU SMK Muhammadiyah Gunung Agung berkesempatan berkeliling meninjau fasilitas yang ada di SMK Muhammadiyah 1 Metro diantaranya fasilitas Lab Digital Marketing BDP, Minimarket Mutumart dan Bengkel Produksi DKV.

Diakhir kunjungannya keduanya saling bertukar cinderamata sebelum Tim KWU SMK Muhammadiyah Gunung Agung bertolak kembali ke Gunung Agung Tulang Bawang.

Video Selengkapnya https://www.youtube.com/watch?v=ZoSqzVwe_TE