Dalam pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) sekolah dituntut kesiapannya untuk menyediakan komputer yang terkoneksi dengan server pusat agar dapat mengakses soal-soal yang diujikan. Bagi sekolah yang belum tersedia akan menjalin kerjasama dengan sekolah-sekolah yang sudah mendukung UNBK.
SMK Muhammadiyah 1 Metro dalam hal ini telah memenuhi syarat tersebut dan menggandeng SMANO dan SMP N 7 untuk melaksanakan UNBK di Lab milik SMK Muhammadiyah 1 Metro.
Sebagai tuan rumah tentu kami harus mempersiapkan diri jauh-jauh hari agar peserta dari SMANO dan SMP N 7 dapat melaksanakan simulasi dan ujian dengan lancar.
Pada hari senin kemarin dan hari ini SMP N 7 telah melaksanakan Gladi Bersih UNBK, ada yang unik hari ini yaitu inisiatif siswa-siswi SMK Muhammadiyah 1 Metro yang memberikan dukungan dan motivasi kepada peserta dengan memberikan setangkai bunga dengan ucapan bertuliskan doa agar sukses dalam menempuh ujian.
Lebih dari dari 200 tangkai bunga dibagikan dan Aksi ini juga menjadi bentuk perhatian siswa SMK Muhammadiyah 1 Metro kepada adik-adik peserta UNBK dari SMP N 7 Metro.
Komentar Terbaru