Bertempat di 3 Lab. Komputer tim Proktor melaksanakan Gladi Bersih ANBK 2021 yang diikuti 100 siswa sampling kelas X dan XI. Ada perbedaan dari tahun lalu pada tahun ini yaitu UNBK diganti dengan ANBK. ANBK atau Asesmen Berbasis Komputer adalah program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang dasar dan menengah. Mutu satuan pendidikan dinilai berdasarkan hasil belajar murid yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter) serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.
Gladi Bersih yang dilaksanakan dari tanggal 6 s.d 9 September 2021 ini diharapkan dapat memberikan kesiapan pada saat pelaksanaan ANBK yang rencananya dijadwalkan pada pertengahan September 2021 yaitu tanggal 20 s.d 21 September 2021.
Tim Proktor selama beberapa hari lalu sudah mempersiapkan segala sesuatunya baik itu menyiapakan komputer, memperbaiki komputer yang rusak atau perlu upgrade, sinkronisasi dan pengaturan jadwal yang dibagi dalam 2 sesi ANBK.
Komentar Terbaru